Porospro.com - Dalam rangka pencegahan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla), Kodim 0303/Bengkalis melalui Babinsa Koramil 06/Merbau melaksanakan patroli di daerah rawan karhutla khususnya di Desa Tanjung Kulim Kecamatan Merbau Kabupaten Kepulauan Meranti.
Kegiatan patroli ini dipimpin oleh Sertu C. Saragi dan Serda Syahrul Ismail. Dalam patroli tersebut, Babinsa menyampaikan himbauan kepada masyarakat agar tidak melakukan pembakaran lahan dengan cara dibakar.
"Kami menghimbau kepada masyarakat agar sesering mungkin melakukan patroli dan pengawasan lebih ketat dan jangan sesekali membuka lahan dengan cara di bakar," ujar Sertu C. Saragi.
Babinsa juga menyampaikan tentang ancaman pidana bagi siapapun yang dengan sengaja melakukan pembakaran hutan dan lahan.
"Kami harap masyarakat di wilayah koramil 06/Merbau khususnya di Desa Tanjung Kulim tidak ada yang melakukan kegiatan pembukaan lahan dengan cara di bakar, dan apabila terjadi karhutla diharapkan kepada masyarakat untuk segera melapor kepada babinsa dan pihak terkait," kata Serda Syahrul Ismail.
Sertu C. Saragi berharap, melalui patroli dan sosialisasi ini dapat mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan khususnya di Desa Tanjung kulim yang berada dalam binaan Koramil 06/Merbau.
Masyarakat yang ditemui oleh Babinsa menyambut baik kegiatan tersebut. Mereka mengaku akan mengikuti imbauan Babinsa untuk menjaga lingkungan agar tidak terjadi karhutla.
"Kami akan mengikuti imbauan Babinsa. Kami sadar bahwa kebersihan hutan sangat penting untuk mencegah penyebaran karhutla," kata salah seorang warga.