Polda Riau Inisiasi Penyemprotan Disinfektan Serentak di Daerah yang Melaksanakan PSBB

Polda Riau Inisiasi Penyemprotan Disinfektan Serentak di Daerah yang Melaksanakan PSBB

Porospro.com - Polda Riau inisiasi kegiatan penyemprotan cairan disinfektan guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19 secara serentak yg digelar di 6 kabupaten dan kota di Provinsi Riau yang melaksanakan PSBB. Personel gabungan Polri, TNI maupun Pemerintah daerah, stake holder terkait, dan para relawan turun bersama-sama ke jalan dan area publik serta perumahan masyarakat, Minggu (17/5/2020). 

Penyemprotan serentak dipusatkan di Bangkinang, Kabupaten Kampar. Apel penyemprotan dipimpin oleh Gubernur Selaku Ketua Gugus Tugas Provinsi Riau Drs. H. Syamsuar, M.Si didampingi oleh Kapolda Riau Irjend Pol Agung Setya Imam Effendi, SH, SIK, M.Si, Dan Lanud Roesmin Noerjadin Marsma TNI Rony Irianto Moningka , ST, MM, dan Danrem 031 / Wirabima Kolonel Inf. M. Syech Ismed bertempat di Bundaran Balai Bupati Kab. Kampar.

Kegiatan apel dimulai dengan penyerahan secara simbolis alat semprot kepada perwakilan petugas pelaksana penyemprotan. Selanjutnya Gugus Tugas Penanganan Covid-19 juga menyerahkan 2000 buah masker dan 300 buah handsanitizer kepada perwakilan Bhabinkamtibmas dan Bhabinsa guna mendukung pelaksanaan tugas di lapangan.

Penyemprotan disinfektan di Kab. Kampar dilakukan melalui 3 rute yakni Rute A dari start Bundaran Balai Bupati menuju Jalan Lintas Pekanbaru, Rute B dari start menuju Jl Ahmad Yani- Jl Jend Sudirman- Jl. Rahman Saleh, dan Rute C mulai Balai Bupati- Pabrik Karet- Jl Jend Sudirman - Jl Ahmad Yani. Selanjutnya juga dilakukan penyemprotan secara door to door dengan sasaran 20 mesjid, 2 gereja, 1 terminal, dan kompleks perkampungan penduduk yang ada di Bangkinang.

Gubernur Riau dalam sambutannya mengatakan penyemprotan secara serentak ini dilaksanakan untuk mendukung pelaksanaan PSBB di 6 Kab/Kota yakni Pekanbaru, Kampar, Siak, Pelalawan, Bengkalis, dan Dumai. Ucapan Terima kasih diucapkan kepada Kapolda Riau yang telah mendukung suksesnya penyemprotan serentak hari ini. Pelaksanaan PSBB sejatinya bukan melarang masyarakat berkegiatan, namun membatasi kegiatan di luar dengan menerapkan physical distancing dan social distancing serta selalu memakai masker. PSBB yang dilaksanakan adalah bagian kebijakan pemerintah untuk memutus penularan Covid-19 diharapkan masyarakat taat dan patuh dengan kebijakan yang diterapkan.