Ketua Tim Pemenangan WS-RH Imbau Penertiban APK dan Media Sosial di Masa Tenang Pilkada

Ketua Tim Pemenangan WS-RH Imbau Penertiban APK dan Media Sosial di Masa Tenang Pilkada
Wan Aris Munandar Ketua Tim Pemenangan WS-RH

Natuna, 24 November 2024 – Ketua Tim Pemenangan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Natuna, WS-RH, Wan Arismunandar, menyampaikan imbauan kepada seluruh tim kampanye, relawan, dan pendukung untuk menertibkan Alat Peraga Kampanye (APK) Paslon 02 secara mandiri menjelang dimulainya masa tenang Pemilu pada 24 November 2024. 

Dalam pernyataannya, Wan Arismunandar mengingatkan agar penertiban APK dilakukan mulai pukul 00.00 hingga 08.00 pagi. Ia menegaskan, jika hingga batas waktu tersebut masih ada APK yang belum ditertibkan, pihak Panwascam bersama Satpol PP dan aparat keamanan akan menertibkan APK yang masih terpasang. 

"Khusus untuk posko-posko, APK hanya boleh dipasang di dalam posko dan tidak terlihat dari jalan atau luar. Namun, bendera-bendera partai tetap diperbolehkan," ujar Wan Arismunandar disela-sela persiapan Hajatan Rakyat di Lapangan Sri Srindit, Ranai, Sabtu, 23 November 2024 siang. 

Selain itu, Wan Arismunandar juga mengimbau agar akun media sosial yang telah terdaftar di KPU tidak memposting aktivitas kampanye apapun selama masa tenang. Hal ini untuk memastikan pelaksanaan Pemilu berjalan sesuai aturan yang berlaku. 

"Kami meminta semua pihak yang mendukung WS-RH untuk mematuhi aturan masa tenang, baik dalam penertiban APK maupun aktivitas di media sosial. Kepatuhan ini menunjukkan komitmen kita terhadap Pemilu yang damai dan tertib," tambahnya. 

Imbauan ini diharapkan dapat menjadi pedoman bagi seluruh pendukung pasangan WS-RH agar tidak menimbulkan potensi pelanggaran selama masa tenang berlangsung. 

Masa Tenang, Waktu untuk Refleksi
Masa tenang Pemilu merupakan periode penting bagi masyarakat untuk merenungkan pilihannya tanpa terpengaruh oleh aktivitas kampanye. Dengan menertibkan APK dan menghentikan aktivitas kampanye di media sosial, seluruh pihak diharapkan dapat menciptakan suasana kondusif hingga hari pencoblosan pada 27 November 2024. 

Ketua Tim Pemenangan WS-RH, Wan Arismunandar, juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh tim dan pendukung yang telah bekerja keras selama masa kampanye. Ia berharap kebersamaan ini terus terjaga untuk mewujudkan Pemilu yang damai, jujur, dan adil.(Ek)