Dibalik Duel Bruno Fernandes-Paul Pogba, Ada Satu Kekhawatiran

Dibalik Duel Bruno Fernandes-Paul Pogba, Ada Satu Kekhawatiran

Porospro.com - Manchester United punya Bruno Fernandes-Paul Pogba yang dinilai menjanjikan untuk menyerang gawang lawan. Tapi, apakah keduanya juga bagus dalam bertahan?

Bruno Fernandes tampil oke sejak didatangkan di transfer musim dingin kemarin. Lima kali bermain di Liga Inggris, dirinya sudah menceploskan dua gol dan tiga assist.

Paul Pogba juga sudah pulih dari cedera. Pogba tentu sudah menjadi otak permainan Manchester United, yang ahli memberi umpan sampai mencetak gol-gol penentu kemenangan.

Mantan pemain Liverpool yang kini jadi pengamat sepakbola, Danny Murphy mengomentasi duet baru di lini tengah Manchester United itu. Memang, keduanya ahli dalam mengobrak-abrik lini pertahanan lawan. Namun, apakah keduanya bagus juga untuk bertahan?

"Dalam pertandingan besar seperti di Liga Champions dengan tipe tim yang bermain menyerang seperti Barcelona, itu mengharuskan kedua pemain tersebut harus bisa bertahan dengan baik," katanya seperti dilansir talkSport.

"Mereka berdua harus punya keseimbangan," tambahnya.

Bruno Fernandes bisa saja dipasang lebih ke depan dengan Paul Pogba yang menopang di belakangnya. Yang pasti, menarik dinantikan bagaimana manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer meramu timnya dengan Bruno Fernandes dan Paul Pogba di dalamnya.

 

Sumber: detik.com