Porospro.com - Banyak menyantap daging selama perayaan Idul Adha bikin was-was mereka yang punya riwayat kolesterol tinggi. Apakah ada tanda-tanda yang bisa dikenali ketika kadar kolesterol dalam darah melonjak?
Sayangnya, tidak. Dikutip dari Mayo Clinic, kolesterol tinggi tidak memiliki gejala. Satu-satunya cara untuk mengetahuinya adalah dengan tes darah.
Tapi tenang, kadar kolesterol tidak serta merta bakal melonjak hanya karena menyantap daging kurban yang hanya tersaji setahun sekali. Kolesterol perlu diwaspadai jika sehari-hari dietnya didominasi makanan berlemak.
"Lebih dilihat dari kesehariannya saja untuk tidak sering mengkonsumsi daging, gorengan, dan gula. Kalau cuma hari raya mah, tidak masalah," kata dokter jantung dari RS Siloam Lippo Village, dr Vito A Damay.
Kolesterol itu apa sih?
Dikutip dari Healthline, kolesterol adalah senyawa yang diproduksi oleh hati. Tidak melulu jahat lho, kolesterol di dalam tubuh dibutuhkan juga untuk membentuk membran sel dan hormon tertentu.
Secara umum ada dua jenis kolesterol yang perlu diketahui:
1. LDL (Low density lipoproteins)
Dikenal sebagai kolesterol jahat, bisa menumpuk di dinding pembuluh darah arteri dan memicu masalah serius seperti serangan jantung dan stroke.
2. HDL (High density lipoproteins)
Dikenal sebagai kolesterol baik yang bisa membantu menurunkan kadar kolesterol jahat.
Sumber: detik.com