Porospro.com - Laga ujicoba Persib Bandung versus Bhayangkara FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, batal dilaksanakan. Kendala teknis sebabnya.
Persib vs Bhayangkara sebagai persiapan menyambut bergulirnya kembali Shopee Liga 1 2020 direncanakan, Sabtu (12/9/2020). Pembatalan pertandingan persahabatan itu disampaikan lewat laman resmi Maung Bandung.
"Sedianya, Persib akan kembali menjamu Bhayangkara di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu 12 September 2020. Namun, dikarenakan adanya kendala teknis dari kedua tim membuat pertandingan persahabatan kedua Pangeran Biru melawan tim Liga 1 ini terpaksa batal," tulis manajemen Persib.
Lebih lanjut, Maung Bandung akan mencari lawan atau pertandingan pengganti agar sesuai dengan program yang telah disusun sebelumnya. Saat dikonfirmasi, Media Officer Persib Jatnika Sadili membenarkan hal tersebut.
"Karena ada kendala teknis, informasi sementara seperti itu saja dulu. Ini hanya masalah teknis saja jadi batal," ujar Jatnika.
Ia mengatakan, tak mungkin lagi untuk mengatur ulang jadwal ujicoba tersebut. Pasalnya, persiapan menuju Shopee Liga 1 kurang lebih tinggal tiga pekan lagi.
"Untuk laga ujicoba masih dibahas, apakah nanti akan ada uji coba lain atau tidak," ujarnya.
Sedianya, Persib telah melakukan ujicoba pertama melawan tim satu kasta kontra Tira Persikabo pekan lalu. Dalam laga yang berakhir kacamata itu, Gelandang Persib Gian Zola mendapatkan kartu merah.
Sumber: detik.com