Limbah Medis Covid-19 termasuk salah satu objek yang tak luput menjadi perhatian secara serius demi memutus mata rantai penyebaran Covid-19
Porospro.com - Ridwan hanya menggelengkan kepala. Pasalnya, beragam sampah dari Limbah Medis Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) masih saja ditemukan dalam keadaan utuh di Tempat Pemrosesan Akhir (TPA) Sungai Beringin, Tembilahan. Utamanya masker sekali pakai.
Setelah masker, menyusul sarung tangan karet dan jas hujan seperti baju hazmat yang biasa digunakan petugas medis penanganan pasien Covid-19. Sesekali ditemukan pula Face Shield, jarum suntik hingga botol infus.
Belum dapat dipastikan sumbernya dari mana. Di masa Pandemi ini, sikap hati-hati mesti ditanamkan agar tetap sehat. Wakil Ketua Komunitas Pecinta Alam dan Lingkungan (KPAL) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) inipun tak ingin ada warga yang tertimpa gara-gara limbah tersebut.
"Walau terlihat sepele, limbah yang beginian mestinya dimusnahkan sesuai prosedur yang ada. Banyak orang (pemulung, red) yang menggantungkan hidupnya di TPA," kata Ridwan, Ahad (22/11/2020).