Porospro.com - Peristiwa kebakaran yang menghanguskan Wisma Abu di Jalan Abdul Manaf, Tembilahan, Senin (14/12) pukul 18.45 tadi memakan 6 korban jiwa.
Berdasarkan informasi dari kepolisian, dari 6 korban tersebut, satu diantaranya seorang perempuan.
Berikut identitas keenam korban jiwa:
1. Sahruji, 24 Thn, Islam, Mahasiswa, Desa Parit Kemang, Kec. Gaung, Kab. Inhil.
2. Heldi Gustyawan, 18 Thn, Islam, Pelajar, Desa Pangkalan Batang Barat Rt 010 Rw 003, Kec. Bengkalis, Kab. Bengkalis.
3. Ilham Novariansyah, 20 Thn, Islam, Tidak bekerja, Desa Bira, Kec. Bonto Bahari, Kab. Bulukumba, Prov. Sulawesi Selatan.
4. Kamaludin, 36 Thn, Islam, Swasta, Desa Lahang Baru Rt 025 Rw 012, Kec. Gaung, Kab. Inhil.
5. Mahyuni, 42 Thn, Islam, Petani, Desa Tegal Rejo Jaya Rt 009 Rw 005, Kec. Pelangiran, Kab. Inhil.
6. Siti Nurhaliza, 21 Thn, Islam, Mahasiswi, Desa Batang Tumu, Kec. Mandah, Kab. Inhil.
"Keenam korban ditemukan petugas Damkar di ujung lorong lantai 2 dalam kondisi bertumpuk, diduga meninggal dunia akibat kekurangan oksigen (luka bakar ringan), korban dalam kondisi terjebak dikarenakan bagian belakang lantai 2 tertutup tembok dan tidak bisa turun, kondisi api sudah membesar di bagian tangga dan lantai 1," kata Kapolres Inhil, AKBP Dian Setyawan.
Tindakan yang dilakukan kepolisian adalah TPTKP, mendatakan para saksi, memasang garis polisi, berkoordinasi dengan Labfor Polda Riau, melakukan identifikasi korban dengan IPS (Identification Portable System) dengan dibandingkan KTP yang ditemukan di TKP, dan membuat VER.
"Penyebab awal kebakaran diduga dari konsleting listrik di bagian receptionis lobbi depan. Kerugian materiil ditaksir kurang lebih Rp400 juta," pungkasnya. red