Kemarin PLTU, Malam Ini VT PLTD Parit 4 Meledak Jadi Penyebab Padam Total

Kemarin PLTU, Malam Ini VT PLTD Parit 4 Meledak Jadi Penyebab Padam Total

Porospro.com - Voltage Transformer (VT) milik PLTD di Parit 4 Tembilahan Hulu meledak, Jumat (23/4/2021) malam.

Informasi ini disampaikan langsung oleh Manager PLN ULP Tembilahan, M Hosen melalui pesan WhatsApp.

"Ada gangguan VT meledak di PLTD Parit 4 yang menyebabkan system kelistrikan tembilahan padam total," tulisnya.

Gangguan itu terjadi kira-kira pukul 18.45 WIB. Saat ini, petugas sedang melakukan proses penggantian potensial transformer.

Baca Juga: Manager PLN UP3: Ditargetkan Sabtu Normal Kembali

Dampak menyebabkan padam total ini karena beban daya energi semakin tinggi, kecuali titik-titik yang disuplay dari GI Rengat.

Sebagaimana diketahui, hari sebelumnya juga terjadi gangguan kelistrikan pada mesin yang berbeda.

Yang mana, gangguan yang menyebabkan defisit energi telah berlangsung sejak bermasalah pada pembangkit di PLTU Parit 23 Tembilahan.

Semula dapat menanggung beban 14 MW untuk PLTU dan 11,3 MW untuk PLTD di Parit 4 Tembilahan, sempat terkuras mencapai 9 MW yakni 6 MW untuk malam hari, dan 3 MW untuk siang hari yang menyebabkan mati bergilir setiap 3 jam sekali.

"Kami memohon maaf atas ketidaknyamanannya," tutur Hosen. Red