Porospro.com - Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad ingin segera menuntaskan program kerjanya untuk mewujudkan Kepri Terang. Dan dalam kunjungan kerjanya ke Kabupaten Karimun yang bertepatan dengan Hari Jadi Kabupaten Karimun ke-22 tahun, Gubernur berkesempatan meresmikan program aliran listrik masuk desa di Desa Tulang, Karimun, Rabu (13/10).
Dalam kesempatan ini Gubernur mengatakan jika Pemprov Kepri bersama PLN UP3 cabang Tanjungpinang berkomitmen untuk mengalirkan listrik ke seluruh desa di Kepulauan Riau sehingga masyarakat Kepri bisa setara dalam menikmati aliran listrik.
"Kepri Terang ini menjadi target yang terus kita kejar, tahun ini kita menargetkan 15 desa bisa masuk listrik, sementara 12 desa sudah dialiri listrik di bulan Oktober, sisa 3 desa kita selesaikan sampai akhir Desember nanti," terang Gubernur.
Pemprov Kepri telah menganggarkan sebanyak 795 rumah yang akan dialiri listrik pada tahun ini, dengan jumlah rumah yang terbanyak ada di Kabupaten Karimun, yakni sebanyak 610 rumah.
Gubernur berharap dengan adanya aliran listrik ini bisa membantu menggeliatkan aktivitas perekonomian masyarakat dan membantu anak-anak desa Tulang belajar lebih nyaman lagi. Gubernur menambahkan bila melihat potensi desa Tulang sebagai desa wisata, maka masyarakat bisa membuat taman burung untuk menambah daya tarik di desa Tulang. (Zul)