Porospro.com - Pasti Kamu sudah tidak asing lagi dengan totok wajah. Ya, totok wajah adalah salah satu cara alternatif untuk merawat kecantikan kulit wajah.
Caranya adalah dengan melakukan pijatan–pijatan ringan di beberapa titik pada wajah, mulai dari dahi, daerah sekitar alis, bagian atas, dan bawah mata, pipi, hingga ke dagu.
Totok wajah dapat kita lakukan di salon oleh ahli kecantikan. Berapa kali seharusnya totok wajah dilakukan dalam 1 bulan? Totok wajah sebaiknya tidak dilakukan terlalu sering, hanya 1 kali seminggu atau sekitar 4 kali dalam 1 bulan.
Selain itu, sebaiknya jangan juga melakukan totok wajah ketika kulit wajah kita sedang berjerawat, karena dapat membuat jerawatnya semakin meradang.
Apa Saja Manfaat Totok Wajah?
Manfaat dari totok wajah sangat banyak, mulai dari kecantikan, sampai kesehatan.
Anda harus mencoba sendiri perawatan totok wajah ini agar bisa langsung merasakan manfaatnya, kulit wajah menjadi lebih halus, kencang, dan kenyal, wajah juga terasa lebih segar, dan bersih
Berikut ini beberapa Manfaat Totok Wajah untuk kecantikan:
- Melancarkan sirkulasi peredaran darah pada wajah. Dengan semakin lancarnya sirkulasi darah, maka wajah jadi tampak lebih segar dan berseri.
- Membuat otot wajah menjadi lebih kenyal. Kulit wajah kamu bisa terasa lebih kenyal seperti kulit bayi lagi.
- Mengencangkan kulit wajah dan mencegah kerutan. Totok wajah juga bermanfaat untuk mengencangkan kulit wajah, mencegah penuaan dini, seperti kerutan dan bintik-bintik hitam di wajah.
- Merangsang regenerasi sel kulit pada wajah. Sel-sel kulit wajah yang sudah mati bisa cepat digantikan dengan sel-sel kulit yang baru.
- Mengurangi flek–flek hitam di wajah. Seperti yang sudah disebutkan di atas, totok wajah juga berguna untuk menghilangkan flek dan bintik hitam di wajah sebagai efek dari penuaan dini. Lakukanlah totok wajah secara rutin, dan Voila! Wajah Anda akan jadi lebih mulus.
- Mengecilkan pori-pori
- Menghaluskan kulit wajah
- Membentuk kontur wajah
- Memperindah bentuk bibir
- Membuat pipi yang chubby menjadi lebih tirus
Totok Wajah untuk Kesehatan
Selain bermanfaat untuk kecantikan, ada juga beberapa manfaat lain dari totok wajah, yaitu untuk kesehatan. Apa saja manfaat totok wajah untuk kesehatan?
- Meringankan keluhan sakit kepala
- Mengurangai mata minus
- Mengurangi keluhan pegal pada mata
- Meringankan pilek atau sinusitis
- Membantu mengendalikan nafsu makan untuk mencegah kegemukan
Manfaat–manfaat di atas tampak menggiurkan bukan? Apalagi buat cewek–cewek yang ingin tampil cantik secara alami tanpa operasi. Jadi, tidak ada salahnya untuk dicoba.
Sumber: informasitips.com