Persiapan Memasuki Panen Jagung, Serka Khorianto Datangi Para Petani

Persiapan Memasuki Panen Jagung, Serka Khorianto Datangi Para Petani
Porospro.com - Koramil 02/Bukit Kapur - Babinsa Koramil Pwk 03/Sungai Sembilan Kodim 0320/Dumai Serka Khorianto melaksanakan kegiatan pendampingan Hanpangan.
 
Dengan membantu menanam tanaman jagung di lahan milik Poktan yang berada di wilayah kelurahan Tanjung Penyembal dengan luas lahan 1 Ha dengan usia jagung manis ini masuk 82 hari dan sebetar lagi akan panen di Kecamatan Sungai Sembilan Kota Dumai (23/10/2022).
 
Pendampingan kepada petani adalah merupakan tugas dan tanggung jawab sebagai Babinsa untuk mengetahui perkembangan wilayah binaan khususnya dalam upaya peningkatan swasembada pangan dan menjalin silaturahmi serta mewujudnya kemanunggalan TNI bersama Rakyat.
 
"Kegiatan ini juga kita lakukan untuk memberikan dorongan semangat dan motivasi para petani desa binaan agar lebih giat dalam bekerja sehingga mendapatkan hasil yang baik dan maksimal,serta berharap dapat meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan petani itu sendiri," ujar Serka Khorianto.
 
Ia jug berharap agar para petani tetap bisa menjaga kualitas tanamannya agar bisa bersaing dengan produk dari luar daerah Kota Dumai.
 
"Mari Dijaga kualitas dari hasil panen kita, agar bisa bersaing dengan daerah yang lainnya," Harapnya.