Porospro.com - Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagtri) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) siap menerima para investor jika ingin menanam modal dalam rangka memfungsikan Plaza di Jalan Jenderal Sudirman, Tembilahan. Atau bahkan membangun kembali.
Pernyataan ini disampaikan oleh Kepala Disdagtri Kabupaten Inhil melalui Kabid Pasar, Ahmad Fitri di ruang kerjanya, belum lama ini.
"Mengenai perbaikan, belum dapat dipastikan akan ada perbaikan atau bahkan dibangun kembali. Di samping menunggu arahan diharapkan ada investor yang mau menanamkan modalnya untuk membangun plaza tersebut," katanya
Terkait Plaza di Jalan Jenderal Sudirman, kepemilikannya untuk saat ini sudah dikembalikan kepada pemerintah daerah dan diakui dalam kondisi yang sangat memprihatikan.
Dia menerangkan, Plaza yang sudah hampir tidak bisa difungsikan kembali dikarenakan pada lantai bawah sudah tenggelam sebab air hujan, dan terdapat lumpur. Hanya sebagian kecil saja tempat yang dapat difungsikan oleh pedagang.
"Di lantai bawah yang di sepanjang Jalan Kapten Mukhtar, Jalan Jenderal Sudirman, dan di Jalan Hangtuah hanya sebagian kecil yang dapat difungsikan," terang Fitri.
Setelah plaza diserahkan, hingga sampai saat ini Pungutan retribusi bagi pedagang belum dilakukan.
"Sampai saat ini belum ada pungutan retribusi karena penetapan dasar retribusi itu tidak sesuai dengan Perda yang ada," pungkasnya. (Advertorial)