Porospro.com - Forum Sosial Masyarakat Area Pelabuhan (FSMAP) Kota Dumai melaksanakan penyerahan bantuan sembako untuk masyarakat, (12/12).
Penyerahan ini diberikan secara langsung ke masyarakat yang sudah menunggu dengan tertib di Halaman Kantor Lurah Dumai Kota, lebih kurang sebanyak 200 Paket diberikan yang terdiri dari Beras, Minyak Goreng, Gula dan teh prenjak.
Pemberian sembako ini merupakan salah satu bentuk perhatian FSMAP dan LPMK Dumai Kota kepada masyarakat kurang mampu dan juga masyarakat yang membutuhkan.
Hal ini disampaikan oleh Nirwan Selaku Ketua FSMAP dan mengapresiasi kerjasama yang baik dengan pihak LPMK, ia juga menambahkan, kegiatan ini akan dilaksanakan di beberapa kelurahan dan dipusatkan di Kelurahan Dumai Kota.
"Pembagian sembako ini akan kita laksanakan di beberapa titik di Kecamatan Dumai Kota, untuk pusat kegiatan akan Kita percayakan di Kelurahan Dumai Kota," Ungkap Nirwan.
Ia juga menambahkan, ini merupakan kegiatan sosial yang sudah dilakukan untuk kesekian kalinya, karena sebelumnya pernah juga dilakukan kegiatan pembagian tenda dan kursi untuk keperluan masyarakat.
"Ini merupakan kegiatan sosial kemasyarakatan yang kesekian kalinya yang kita laksanakan, sebelum ini kita pernah menyerahkan bantuan berbentuk kursi dan tenda untuk masyarakat serta kita juga menyerahkan CSR PT Pelindo dalam bentuk kendaraan kaisar," Jelasnya.
Erizal SE, yang merupakan lurah Dumai Kota sangat bangga atas terlaksananya giat ini, tak lupa ia juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang sudah mendukung.
"Terima kasih saya ucapkan kepada semua pihak yang sudah bekerjasama dengan baik, sehingga kegiatan pembagian sembako kepada masyarakat yang membutuhkan ini bisa terlaksana," Tutur Lurah.
Nur, warga Kelurahan Dumai Kota yang menerima bantuan sembako kepada awak media mengaku senang, ia juga mengungkapkan terima kasih atas apa yang sudah pihak FSMAP dan LPMK lakukan selamanya ini.
"Alhamdulillah, terima kasih kami ucapkan kepada FSMAP dan ketua LPMK Dumai Kota Yulia Putra berserta jajarannya, selama pak putra menjabat, kami selaku masyarakat banyak tertolong dengan segala program-program yang pak putra lakukan," Ungkapnya.
Pembagian sembako ini merupakan kegiatan lanjutan yang sudah dilaksanakan oleh LPMK Dumai Kota, sebelumnya Pihak LPMK Dumai Kota bersama masyarakat turut andil dalam mengindahkan lingkungan Kelurahan dengan melaksanakan pembersihan dan pengecatan sepanjang Pagar PT Pelindo.
Hal ini disampaikan oleh Yulia Putra SE, selaku ketua LPMK Dumai Kota, ia juga menambahkan bahwa giat ini merupakan hasil kerjasama dengan Forum Sosial Masyarakat Area Pelabuhan (FSMAP) Kota Dumai.
"Kegiatan penyerahan sembako ini merupakan salah satu bentuk dari kepedulian kami LPMK Dumai Kota kepada masyarakat yang membutuhkan," Kata Yulia.
Pada kesempatan ini, ia juga menjelaskan komitmen LPMK Dumai Kota untuk terus melayani masyarakat dengan memberikan perhatian serta kebutuhan yang diperlukan.
"Kami akan Sedaya upaya untuk terus melayani dan memperhatikan masyarakat yang ada di Kelurahan Dumai Kota, karena ini sudah diamanahkan kepada kami oleh masyarakat," Katanya.