Porospro.com - Babinsa dari Koramil 01 Kelurahan Pangkalan Sesai, Kecamatan Dumai Barat, Serda Agustinus Hasugian, bersama warga setempat, melaksanakan giat gotong royong untuk membersihkan parit dan selokan air di sekitar jalan Nelayan laut RT 13 dan 14 pada Kamis (9/3/2023).
Dalam kegiatan tersebut, Serda Agustinus Hasugian mengajak warga untuk turut serta membersihkan parit dan selokan air agar terhindar dari banjir ketika hujan turun.
Selain itu, kegiatan gotong royong ini juga bertujuan untuk menjaga kesehatan lingkungan dan mencegah timbulnya penyakit.
Menurut Serda Agustinus Hasugian, kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian terhadap lingkungan dan kesehatan masyarakat. Ia berharap kegiatan ini dapat diikuti oleh warga lainnya untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat.
Warga setempat juga merasa senang dan bangga bisa ikut berpartisipasi dalam kegiatan gotong royong. Mereka mengaku siap terus mendukung kegiatan semacam ini dan berharap dapat diadakan secara rutin di lingkungan mereka.
"Saya berharap kita semua bisa selalu menjaga kebersihan lingkungan dan tidak membuang sampah sembarangan. Hal ini untuk menghindari terjadinya banjir dan mencegah timbulnya penyakit akibat lingkungan yang kotor dan tidak sehat," Katanya.