Demi Menjaga Daerah Perbatasan (NATUNA) Yonkomposit1/GP Lakukan Latihan Perang

Demi Menjaga Daerah Perbatasan (NATUNA) Yonkomposit1/GP Lakukan Latihan Perang
Saat Personil Yonkamposit 1/GP melakukan latihan di daerah desa Telok Buton, Kecamatan Bunguran Utara

PorosPro.com,Natuna_ Demi terciptanya kedaulatan NKRI khususnya di wilayah Natuna, personil Yonkomposit 1/GP melaksanakan latihan program di wilayah Desa Teluk Buton, Kecamatan Bunguran Utara, Kabupaten Natuna.

Latihan dalam rangka melatih, menjaga, dan meningkatkan kemampuan personil yang berkedudukan di Natuna dimana lokasi tersebut berdekatan dengan Laut Natuna Utara, yang diselenggarakan dari tanggal 12-17 Juni 2023.

Kegiatan latihan ini terdiri dari Latihan Uji Siap Tempur Tingkat Regu yang dilaksanakan oleh Kompi Infanteri, Baterai Arhanud, Kompi Zeni Tempur dan Latihan Penembakan Roket Baterai Armed.

Latihan ini bertujuan untuk menguji kesiapan kemampuan prajurit dalam mempertahankan wilayah Perbatasan NKRI khususnya di wilayah Natuna serta mengukur tingkat kesiapan operasional dalam mendukung pelaksanaan tugas pokok sekaligus sebagai sarana untuk mengevaluasi sejauh mana pembinaan latihan yang telah dilaksanakan.

Latihan ini merupakan program yang sudah terjadwal selama satu tahun di TA. 2023 yang direncanakan oleh satuan Yonkomposit 1/GP guna meningkatkan dan mempertahankan kemampuan prajurit dalam melaksanakan tugas-tugas yang diberikan, dengan harapan dapat mempersiapkan prajurit yang tanggap, sigap, dan terlatih.

Komandan Batalyon Komposit 1/Gardapati, Letkol Inf Saiful Rizal mengatakan latihan Operasi Militer Perang merupakan salah satu bentuk pembinaan personil dalam menguji kemampuan prajurit dengan harapan seluruh personil Yonkomposit 1/GP mampu mencapai nilai sesuai standar penilaian yang telah ditentukan. Tentunya sebagai satuan yang terletak di wilayah Natuna dengan kegiatan yang sudah terprogram dan rutin dilaksanakan setiap tahun, harapannya dapat mempersiapkan pertahanan wilayah Natuna dari ancaman, gangguan, hambatan dan tantangan dari pihak-pihak yang mengancam kedaulatan NKRI. (PorosPro)