Porospro.com - Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Dumai kembali melaksanakan kegiatan sosial donor darah bersama dengan Apical Dumai, (24/8). Kegiatan ini merupakan agenda secara rutin yang dilaksanakan minimal dua kali dalam setahun.
Dari pihak Apical Dumai kegiatan ini dikoordinir oleh Suryadi dari departemen HSE (Health, Safety and Environment) dan Lilis Handayani Tarigan dari departemen Human Resource.
Apical mengkampanyekan kepada karyawan lewat artikel manfaat dari donor darah. Harapannya yang ikut donor darah kali ini lebih banyak lagi dari tahun tahun sebelumnya dengan demikian Apical Dumai bersama dengan karyawannya turut mendukung ketersediaan darah di RSUD Kota Dumai.
Salah satu trik yang dilakukan untuk peningkatan partisipasi dari karyawan, bagi yang ikut donor darah diberikan buah tangan berupa 1 pouch minyak goreng Apical Merk Camar dan Harumas.
Pada kesempatan ini perwakilan Palang Merah Indonesia Dumai yang diwakili oleh dr. M. Hafidz Permana, kepala Unit Donor Darah PMI Kota Dumai menyampaikan apresiasi sebesar-besarnya kepada Management Apical Dumai yang sudah mendukung terlaksananya kegiatan donor darah ini.
"Apical Dumai sudah membantu warga Dumai untuk ketersediaan darah. Kami sangat mengapresiasi kegiatan donor darah ini," Ujar M. Hafidz Permana.
Secara terpisah perwakilan Manajemen Apical Dumai, Martin Soekendar mengucapkan terima kasih kepada PMI Dumai dan semua karyawan yang sudah ikut berpartisipasi dalam kegiatan donor darah ini sebagai bakti sosial kepada warga Dumai.
Kegiatan donor darah ini dilakukan di Apical Dumai pada 8 - 9 Agustus dan 22 - 23 Agustus 2023. Adapun kantong darah yg didonorkan berjumlah 292 kantong darah pada kegiatan donor darah di Apical Dumai Agustus 2023 ini.
Kegiatan donor darah di Apical Dumai sudah berlangsung sebanyak 10 kali sejak Tahun 2019 hingga 2023.