Porospro.com – Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi dikabarkan telah sembuh dari sakit virus korona atau Covid-19, usai menjalani perawatan di ruang isolasi Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta, Rabu (15/4/2020). Budi Karya kini telah berada di kediamannya.
“Menteri Perhubungan, Bapak Budi Karya Sumadi, telah kembali di kediaman setelah dirawat di RSPAD,” kata staf khusus Kepresidenan, Adita Irawati dikonfirmasi, Rabu (15/4).
Adita memastikan, kondisi Budi Karya kini telah sehat. Namun, dia harus menjalani isolasi mandiri selama 14 hari sesuai protokol kesehatan Covid-19.
“Kondisi beliau sehat dan saat ini tengah melakukan pemulihan serta isolasi mandiri selama 14 hari sesuai arahan dokter,” jelas Adita.
Untuk diketahui, Budi Karya Sumadi diumumkan positif virus corona atau Covid-19 pada Sabtu (14/3) lalu.
Mensesneg Pratikno mengumumkan langsung kondisi Budi Karya atas izin keluarganya. Budi Karya saat itu tercatat sebagai pasien positif ke-76 virus corona di Indonesia.
Sumber: Jawapos.com