Penyampaian Kriteria PMK Dilakukan Serka Suandi

Penyampaian Kriteria PMK Dilakukan Serka Suandi

Porospro.com - Babinsa Kelurahan Mekarsari, Kecamatan Dumai Selatan, Koramil 01/Dumai, Serka Suandi, melaksanakan sosialisasi pencegahan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) di kandang sapi milik Toro, RT 03, pada hari Minggu (11/2/2024).

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi kepada peternak tentang bahaya PMK dan cara pencegahannya. PMK adalah penyakit yang menyerang hewan ternak, seperti sapi, kambing, dan domba, yang disebabkan oleh virus.

Serka Suandi menjelaskan bahwa PMK sangat menular dan dapat menyebabkan kematian pada hewan ternak. Ia menghimbau kepada peternak untuk selalu menjaga kebersihan kandang dan kesehatan hewan ternaknya.

Serka Suandi juga memberikan beberapa tips untuk mencegah PMK, antara lain, Menjaga kebersihan kandang dan lingkungan sekitar, Memberikan makanan dan minuman yang berkualitas, Melakukan vaksinasi hewan ternak dan Menghindari kontak dengan hewan ternak yang sakit

Toro, pemilik kandang sapi, sangat antusias dengan sosialisasi yang diberikan oleh Babinsa. Ia mengatakan bahwa informasi yang diberikan oleh Babinsa sangat bermanfaat untuk mencegah PMK pada hewan ternaknya.

Serka Suandi mengatakan bahwa Babinsa Koramil 01/Dumai akan terus melakukan sosialisasi pencegahan PMK kepada peternak di wilayah binaannya. Ia berharap peternak dapat menerapkan tips yang diberikan sehingga hewan ternak mereka terhindar dari PMK.

"Kegiatan sosialisasi ini merupakan salah satu upaya Babinsa Koramil 01/Dumai dalam membantu pemerintah dalam mencegah penyebaran PMK di wilayah Dumai," kata Babinsa.

image
Redaksi

Berbagi informasi Tlp/WA 082389169933 Email: [email protected] Pengutipan Berita dan Foto harap cantumkan porospro.com sebagai sumber tanpa penyingkatan


Tulis Komentar