Serda M Andi Darmawan Melaksanakan Patroli dan Pengecekan Jalur Pipa Minyak

Serda M Andi Darmawan Melaksanakan Patroli dan Pengecekan Jalur Pipa Minyak

Porospro.com - Babinsa Koramil 02/BK, Serda M. Andi Darmawan, bersama Security Pertamina, melaksanakan kegiatan patroli keamanan dan sosialisasi pengecekan pipa minyak PT. Pertamina pada hari Minggu (11/2/2024).

Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan ketahanan pipa minyak PT. Pertamina di wilayah binaannya. 

Patroli dilakukan di sepanjang Jalan Duri - Dumai, mulai dari KM 17 hingga KM 21, Kelurahan Bukit Kapur, Kecamatan Bukit Kapur.

Serda M. Andi Darmawan bersama tim patroli melakukan pengecekan kondisi pipa minyak dan memberikan sosialisasi kepada masyarakat sekitar tentang bahaya pencurian minyak dan cara pencegahannya.

Serda M. Andi Darmawan mengatakan bahwa Babinsa Koramil 02/BK akan terus bersinergi dengan SKK Migas dan instansi terkait lainnya untuk menjaga keamanan dan ketahanan pipa minyak di wilayahnya. 

"Kami menghimbau kepada masyarakat agar selalu waspada terhadap bahaya pencurian minyak dan segera melaporkan kepada Babinsa atau pihak berwajib jika melihat adanya aktivitas mencurigakan di sekitar pipa minyak," ujarnya.

Kegiatan patroli dan sosialisasi ini merupakan salah satu upaya Babinsa Koramil 02/BK dan SKK Migas dalam menjaga kelancaran distribusi energi nasional dan meningkatkan ketahanan energi nasional.

image
Redaksi

Berbagi informasi Tlp/WA 082389169933 Email: [email protected] Pengutipan Berita dan Foto harap cantumkan porospro.com sebagai sumber tanpa penyingkatan


Tulis Komentar