Pemkab Inhil Gelar Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2024

Pemkab Inhil Gelar Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2024

Porospro.com, - Tembilahan - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indragiri Hilir (Inhil) menggelar Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2024 di Halaman Kantor Bupati Tembilahan, Sabtu (01/06/2024). Bertindak selaku Inspektur Upacara, Kapolres Inhil AKBP Budi Setiaawan, S.I.K., M.I.K.

Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila ini diikuti para ASN, TNI dan Polri, serta perwakilan OPD, Ormas, Pramuka, Mahasiswa dan Pelajar di Kabupaten Inhil.

Penjabat Bupati Inhil, H. Herman diwakili Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM H. Muammar Gaddafi juga tampak hadir bersama Unsur Forkopimda Inhil, Asisten dan Penjabat Eselon di Lingkungan Pemkab Inhil, serta Pimpinan BUMN/BUMD.

Pada Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2024 di Kabupaten Inhil, Kepolres Inhil AKBP Budi Setiawan selaku Inspektur Upacara membacakan pidato Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Republik Indonesia.

Dalam pidatonya mengatakan, Peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2024 ini mengambil tema, "Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045". Tema ini mengandung maksud bahwa pancasila menyatukan kita dengan segala perbedaan suku, agama, budaya, dan bahasa dalam menyongsong 100 tahun Indonesia Emas yang maju, mandiri dan berdaulat.

Pancasila harus senantiasa kita jiwai dan pedomani agar menjadi ideologi yang bekerja, yang dirasakan kehadiran dan manfaatnya oleh seluruh tumpah darah Indonesia.

"Mengakhiri pidato ini, kami mengajak seluruh komponen Bangsa untuk bersama-sama bergotong royong merawat anugerah pancasila melalui Peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni," tutupnya

@muhammedagustan @randykurniawan29

image
Redaksi

Berbagi informasi Tlp/WA 082389169933 Email: redaksiporospro@gmail.com Pengutipan Berita dan Foto harap cantumkan porospro.com sebagai sumber tanpa penyingkatan


Tulis Komentar