Porospro.com - Wuling berencana meluncurkan produk baru di segmen MPV. Dinamakan Victory, Wuling sempat menggoda pecinta otomotif dengan bocoran beberapa gambar sketsanya. Kini foto perdana produk massal Wuling Victory sudah bocor dan beredar luas di dunia maya. Seperti apa tampang penantang Toyota Innova ini?
Jika perhatikan, versi akhir Wuling Victory ini sangat mirip dengan gambar sketsanya, yang dirilis awal bulan ini. Wuling Victory memiliki tampilan jauh lebih modern dan bergaya dibanding produk MPV Wuling lainnya.
Tampak dalam foto tersebut, Victory sudah mengadopsi logo baru Wuling dengan kelir silver. Logo ini tampil selaras dengan desain grille besar berbentuk heksagonal dipadu empat bilah list chrome yang disusun secara horizontal.
Tak hanya desain grille dan logonya yang kekinian, kluster lampu mobil ini juga dibuat menarik, dengan adopsi lampu DRL yang tajam dan tipis. Di bagian bawah tersemat lampu kabut, dengan empat LED berbentuk kotak di tiap sisinya.
Beda dari desain mukanya yang agresif, desain samping dan belakang Wuling Victory justru tampil kalem dan elegan. Sepintas desain samping mobil ini identik dengan SUV Wuling Almaz. Pun demikian dengan desain belakang yang tampil sederhana. Victory bakal memiliki kapasitas tiga baris enam penumpang yang menyasar segmen premium.
Dikutip dari GM Authority, All New Wuling Victory 2021 rencananya akan mulai dijual pada kuartal ketiga 2020 di pasar Cina. Mobil ini dibekali pilihan mesin empat silinder, 1.5L turbocharged, yang menawarkan pilihan output 145 dk dan 174 dk. Kendati melakukan World Premier di Cina, Wuling Victory kabarnya akan dijual bertahap untuk pasar global.
Wuling Victory dengan logo barunya bakal ditampilkan ke publik di Chengdu Motor Show 2020, yang akan diadakan antara 24 Juli dan 2 Agustus 2020.
Jika nantinya dibawa ke Indonesia, Wuling Victory akan menjadi penantang serius bagi Toyota Innova.
Sumber: detik.com
Tulis Komentar