Tujuh Warga Tembilahan Terinfeksi Covid-19

Tujuh Warga Tembilahan Terinfeksi Covid-19
Trio Beni Putra

Porospro.com - Sebanyak 7 (Tujuh) orang warga Tembilahan, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) positif terinfeksi Covid-19. Diketahui 7 pasien yang terpapar Covid-19 terdiri dari 6 laki-laki dan 1 perempuan.

Hal ini diungkapkan oleh Juru Bicara Satuan Tugas Covid-19 Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Trio Beni Putra, Sabtu (12/9/2020) pagi.

"Ketujuh pasien telah melewati uji PCR Swab. Hasilnya mereka semua positif mengidap Corona," tutur Trio.

Trio tidak merinci penyebab penularan dari masing-masing pasien. Disamping itu, tidak diketahui pula gejala yang diderita oleh para pasien. 

"Saat ini, 7 pasien tersebut tengah diisolasi di RSUD Puri Husada Tembilahan untuk mendapatkan perawatan," kata Trio.

Usai mendapati pasien positif Covid-19, diungkapkan Trio, pihak Dinas Kesehatan Kabupaten Inhil melakukan tracing kontak yang melibatkan TNI, Polri, Puskesmas dan tokoh masyarakat setempat.

"Kita berdoa saja 7 pasien ini menjadi penambahan kasus positif yang terakhir. Yang jelas, masyarakat diharapkan dapat terus mentaati protokol kesehatan," pungkas Trio.

Untuk diketahui, sampai hari ini total pasien positif Covid-19 di Kabupaten Inhil yang sedang menjalani perawatan telah mencapai angka 19 orang.

Adapun sekilas data 7 orang pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 pada hari jum'at (11/9/20) adalah sebagai berikut:

Km, umur 41, jenis kelamin L, Tembilahan

M.F, umur 14, jenis kelamin L Tembilahan

M.H, unur 20, jenis kelamin L Tembilahan

M.J , umur 15, jenis kelamin L Tembilahan

Ms, umur 51, jenis kelamin L Tembilahan

RR, umur 34, jenis kelamin L Tembilahan

FR, umur 58 , jenis kelamin P Tembilahan

Diskominfopers Inhil

image
Redaksi

Berbagi informasi Tlp/WA 082389169933 Email: redaksiporospro@gmail.com Pengutipan Berita dan Foto harap cantumkan porospro.com sebagai sumber tanpa penyingkatan


Tulis Komentar