Adidas Garap Sembilan Sneaker

Adidas Garap Sembilan Sneaker

Porospro.com - Kamu tentu sudah mendengar soal The Mandalorian. Film seri bergenre sci-fi ini juga disebut Star Wars: The Mandalorian, sebab merupakan serial live action pertama dari Star Wars.

The Mandalorian musim kedua bakal dirilis pada 30 Oktober mendatang, usai musim pertamanya diluncurkan 12 November tahun lalu.

So, untuk merayakan peluncuran film seri tersebut, Adidas menghadirkan sembilan sneaker sekaligus.

Seluruh sneaker yang dikenalkan oleh Adidas mengambil referensi dari karakter dan mitologi The Mandalorian yang diperankan oleh aktor Pedro Pascal.

Adapun koleksi The Mandalorian mencakup siluet Boost, Superstar, Gazelle, dan Top Ten Hi.

Untuk Adidas ZX 2K Boost Mudhorn Shoe --misalnya, adalah bentuk penghormatan pada adegan pertarungan antara Mando (julukan The Mandalorian) dengan makhluk Mudhorn.

Adegan itu "dituangkan" di pinggiran kerah, dan perpaduan warna cokelat serta aksen hijau mint melambangkan hubungan yang agak mustahil terbentuk antara para pemeran utama film seri The Mandalorian.

Kemudian, ada siluet Gazelle Darksaber Shoes dengan dominasi warna hitam yang mengingatkan adegan terakhir The Mandalorian di musim pertama.

Di adegan tersebut, karakter Moff Gideon menjadi pemegang pedang Darksaber, peninggalan legendaris Mandalore kuno yang digunakan Jedi Mandalorian pertama.

Gazelle dipilih Adidas sebagai siluet yang melambangkan penghormatan terhadap adegan terakhir The Mandalorian, dengan tiga garis khas Adidas yang bersinar layaknya pedang lightsaber.

Koleksi Adidas The Mandalorian akan dipasarkan pada 4 November secara eksklusif di situs resmi Adidas, dengan harga antara 70-150 dollar AS atau sekitar Rp 1 juta - Rp 2,2 juta.

Sumber: kompas.com

image
Redaksi

Berbagi informasi Tlp/WA 082389169933 Email: [email protected] Pengutipan Berita dan Foto harap cantumkan porospro.com sebagai sumber tanpa penyingkatan


Tulis Komentar