SMK Swasta Pemda Rantauprapat Gelar Program Bina Rohani pada Siswa

SMK Swasta Pemda Rantauprapat Gelar Program Bina Rohani pada Siswa

Porospro.com - SMK Swasta Pemda Rantauprapat Gelar Program Bina Rohani untuk pembinaan karakter siswa-siswi di Aula Sekolah, Jumat (04/02/2022). Dihadiri oleh Kepala SMKS Pemda Rantauprapat Bapak Drs. Bahder Johan Lumban Gaol, Wakasek, Para Dewan Guru, Staf Tata Usaha dan Siswa-siswi.

Kepala SMKS Pemda Rantauprapat menyampaikan, “ Program Bina Rohani SMK Swasta Pemda Rantauprapat adalah kegiatan rutin setiap hari jum'at. Dimulai selama pukul 07.30 s.d 08.00 sebelum KBM dilaksanakan.

Menyeimbangkan Kompetensi avokasi dan keterampilan Praktek Bengkel sesuai dengan jurusannya masing-masing.

Selanjutnya Pak BJ Mengatakan, Pembinaan karakter siswa di sekolah adalah upaya yang dilakukan oleh sekolah dalam hal ini Program Kepala Sekolah Bapak Drs.Bahder Johan Lumbangaol dalam rangka pembentukan karakter siswa. Kelanjutan kegiatan ini adalah pendalaman karakter siswa-siswi di masing-masing bidang keagamaan yg dibimbing oleh guru bidang studi Agama .

Program Bina Rohani ini merupakan yang sudah di mulai dan merupakan program berkelanjutan. Untuk Siswa-siswi yang beragama islam dikoordinator oleh Bapak Al Ustadz Sabian,BA dan Siswa-siswi beragama Kristen di Koordinasi oleh Bapak Daniel Sirait,S.Pd,” katanya.

“ Ini juga bagian bentuk dukungan kita terhadap program kerja Bapak Bupati dan Wakil Bupati Labuhanbatu untuk menciptakan masyarakat yang Berkarakter, Maju dan Sejahtera Tahun 2024, Ayo kita Bolo Labuhanbatu melalui dunia pendidikan karakter, Agar anak siswa didik kita meraih masa depan yang cemerlang, tutupnya.

Bapak Al-Ustad Anwar Hasibuan,S.Pdi dalam ceramahnya mengatakan Penting Ibadah Sholat dalam pembentukan Karakter Siswa Agar disiplin dan Rajin Belajar di sekolah agar meraih prestasi yang dicita-citakan.
Sehingga terbentuk siswa-siswi yang disiplin, dimana dengan disiplin menandakan suatu bangsa yang maju seperti Negara Jepang, dan Negara Eropah, tuturnya.

Di Tempat terpisah dan ruangan berbeda Untuk Bina Rohani Agama Kristen Materi dibimbing Oleh Bapak Daniel Sirait,S.Pd dengan tema tentang Nasihat dan peringatan Amsal 1 : 8 Hai Anakku, dengarkanlah ayahmu, dan jangan menyia-nyiakan ajaran ibumu.(Jerri)

image
Redaksi

Berbagi informasi Tlp/WA 082389169933 Email: [email protected] Pengutipan Berita dan Foto harap cantumkan porospro.com sebagai sumber tanpa penyingkatan


Tulis Komentar