Briptu Julhamadi Munthe Penceramah Program Bina Rohani di SMKS Pemda Rantauprapat

Briptu Julhamadi Munthe Penceramah Program Bina Rohani di SMKS Pemda Rantauprapat

Porospro.com - Briptu Julhamadi Munthe dari Polres Labuhanbatu sebagai Penceramah Program Jumat Bina Rohani Di SMKS Pemda Rantauprapat, dihadiri Kepala Sekolah SMKS Pemda,Wakil Kepala Sekolah, Ketua Program Jurusan, Dewan Guru, Staff Tata Usaha serta siswa-siswi, di Aula SMKS Pemda Jl.Ki Hajar Dewantara No.104 Rantauprapat,Labuhanbatu, Jumat (18/02/2022).

Kepala SMKS Pemda Rantauprapat Drs.Bahder Johan Lumbangaol mengatakan “ Program Jumat Bina Rohani ini merupakan program Pembinaan Karakter, dimana Program ini sudah berjalan dan terus berkelanjutan bagi anak didik siswa yang pelaksanaannya di SMKS Pemda Rantauprapat. Untuk menyiapkan alumni yang Terampil, Berkualitas dan Berkarakter. serta menciptakan masyarakat Labuhanbatu yang Berkarakter, Maju, dan Sejahtera tahun 2024, Ayok Bolo Labuhanbatu dengan Bolo Pendidikan.

Menurut Pak BJ, ini merupakan bagian dari bentuk dukungan Sekolah Smks Pemda Rantauprapat terhadap Program kerja Bupati dan Wakil Bupati Labuhanbatu dr.H.Erik Adtrada Ritonga,M.KM dan Hj.Ellya Rosa Siregar,S.Pd.MM di bidang Pendidikan.

Ini juga bagian bentuk dukungan kita terhadap program kerja Bapak Bupati dan Ibu Wakil Bupati Labuhanbatu untuk menciptakan masyarakat yang Berkarakter, Maju dan Sejahtera Tahun 2024,” Tahun 2022 Ayok Sekolah Ke SMKS Pemda, bagi masyarakat Labuhanbatu,tutup Pak BJ. 

Sementara itu Briptu Julhamadi Munthe yang sehari-hari bertugas di BA Satbinmas Polres Labuhanbatu dalam Tausyiahnya “ Keutamaan menuntut ilmu menurut Islam. Agama Islam mewajibkan umatnya untuk menuntut ilmu, dan tidak terikat oleh waktu dan tempat. Bahkan, ayat pertama yang turun kepada Rasulullah SAW saat menjadi nabi adalah salam surat Al-‘Alaq yang memiliki arti ‘Bacalah.’ (QS Al Alaq: 1).

Selanjutnya menurut Briptu Julham yang juga Guru Bahasa Arab di Pesantren As-Solihin,  Hal ini menunjukkan bahwa kedudukan ilmu dalam Islam begitu mulia. Ini juga mendapat perhatian dari Rasulullah SAW yang dalam salah satu hadis pernah bersabda: “Barangsiapa yang menginginkan urusan dunia, maka wajiblah baginya berilmu.

Dan barangsiapa yang ingin urusan akhirat (selamat di akhirat) maka wajiblah ia memiliki ilmu juga. Dan barangsiapa yang menginginkan keduanya, maka hendaklah ia memiliki ilmu tentangnya juga. (HR Bukhari dan Muslim).

“Oleh karena itu, ada keutamaan menuntut ilmu bagi orang yang mengerjakannya. Karena hal tersebut merupakan amalan yang mulia, tentu juga terkandung adab menuntut ilmu yang harus dijaga agar ilmu yang didapat menjadi berkah dan bermanfaat bukan hanya untuk diri sendiri, tapi juga untuk sesama. tutupnya. (Jerri)

image
Redaksi

Berbagi informasi Tlp/WA 082389169933 Email: [email protected] Pengutipan Berita dan Foto harap cantumkan porospro.com sebagai sumber tanpa penyingkatan


Tulis Komentar