Roti Ropi pilihan jajanan pencinta kopi

Roti Ropi pilihan jajanan pencinta kopi

Porospro.com - Bicara soal kuliner, Kota Tembilahan, Kabupaten Indragiri Hilir, Riau selalu ada hal baru.

Masyarakat Inhil yang dikenal konsumtif menjadi target pasar yang pas bagi para pelaku usaha kuliner khususnya di Kota Tembilahan.

Seperti yang baru saja dibuka yakni Roti.Ropi (Roti Kopi Bikin Hepi). Roti.Ropi memiliki 80 cabang di Indonesia salah satunya ada di Kota Tembilahan, Inhil.

Sejak dilaunching pada Selasa 4 Oktober lalu, Outlet Roti.Ropi ramai dikunjungi.

Rasa Roti yang manis dan aroma wangi khas kopi menjadi alasan Roti.Ropi diburu banyak orang.

Outlet Roti.Ropi berada di Jalan Jendral Sudirman, tepatnya di depan Kantor Syahbandar Inhil.

Selain memiliki aroma khas kopi, Roti.Ropi memiliki tekstur roti yang lembut di dalam dan kres di luar.

Roti.Ropi memiliki tujuh varian rasa seperti coklat, keju, srikaya, vanila, mocca, tiramisu dan original.

Yang bikin spesial dari Roti.Ropi adalah fresh from the oven atau disajikan saat masih hangat karena proses pemanggangan roti langsung di tempat.

Harga satu potong Roti.Ropi juga cukup terjangkau mulai dari Rp 10.000 aja. Lebih murah lagi jika kamu ambil paket goodie bag atau box.

Selain Roti, Roti.Ropi juga menyediakan berbagai jenis minuman kopi seperti es kopi hepi yang memiliki tiga varian rasa yakni Moccacino, Cappucino dan Caramel Machiato. (Advertorial)

Penulis: Adriah

image
Redaksi

Berbagi informasi Tlp/WA 082389169933 Email: redaksiporospro@gmail.com Pengutipan Berita dan Foto harap cantumkan porospro.com sebagai sumber tanpa penyingkatan


Tulis Komentar