Dinas P2KBP3A Menghimbau Kepada Seluruh Orang Tua Agar Menciptakan Fasilitas Ramah Anak

Dinas P2KBP3A Menghimbau Kepada Seluruh Orang Tua Agar Menciptakan Fasilitas Ramah Anak

Porospro.com, - Dinas Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Kabupaten Inhil Menghimbau Para Orang tua agar menciptakan Fasilitas Ramah anak.

Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Kabupaten Inhil berkomitmen untuk terus memenuhi hak anak, sehingga benar-benar menjadi kabupaten layak anak. Pemenuhan hak anak sangat penting, sebab anak merupakan generasi penerus pembangunan.

Demikian dikatakan Ketua Puspaga melalui wakil Siti Munziarni menyebutkan bahwa pihaknya akan berkomitmen untuk terus memenuhi hak anak, sehingga benar-benar menjadi kabupaten layak anak.

Lanjutnya, Kami juga menghimbau kepada seluruh orang tua yang ada di Kabupaten Indragiri Hilir Khususnya di Tembilahan Agar dapat Menciptakan Fasilitas yang ramah anak.

Komitmen pemenuhan hak anak ini disertai dengan penganggaran responsif anak. Ia menambahkan, perencanaan tentunya dibuat dengan mendengarkan aspirasi anak melalui Forum Anak. Suara anak menjadi pertimbangan dalam melaksanakan pembangunan.

Selain itu, jelasnya, juga melibatkan forum konsultasi publik. Ini semua merupakan upaya percepatan dan pengembangan fasilitas layak anak seperti rumah sakit ramah anak, Puskesmas ramah anak, sekolah ramah anak hingga tempat ibadah ramah anak.

"Dalam rangka memenuhi hak anak diharapkan semua fasilitas yang terdapat anak-anak harus ramah anak seperti fasilitas pelayanan kesehatan ramah anak, sekolah ramah anak, tempat ibadah ramah anak, taman bermain ramah anak, tempat baca/taman baca ramah anak dan lain-lain.

Hal tersebut diharapkan bisa memenuhi hak anak, perlindungan khusus anak dibuat secara sistematis, mulai dari perencanaan, pelaksanaan hingga monitor dan evaluasi. Pemenuhan hak anak harus dilakukan dengan berkoordinasi dan bersinergi. 

"Mari kita perhatikan hak anak karena semua anak memiliki hak yang sama".Tutupnya

image
Redaksi

Berbagi informasi Tlp/WA 082389169933 Email: redaksiporospro@gmail.com Pengutipan Berita dan Foto harap cantumkan porospro.com sebagai sumber tanpa penyingkatan


Tulis Komentar