Perkuat Komitmen Lintas Sektor Dalam Penurunan Stunting, Dinas P2KBP3A Inhil Hadiri Audit Kasus Stanting Yang di Taja IDI

Perkuat Komitmen Lintas Sektor Dalam Penurunan Stunting, Dinas P2KBP3A Inhil Hadiri Audit Kasus Stanting Yang di Taja IDI

Porospro.com, - Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Kabupaten Inhil melalui Kabid BKKBN Drs. H Asril menghadiri kegiatan Audit Kasus Stunting yang digelar oleh Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Indragiri Hilir.

Kegiatan tersebut berkerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir, Sabtu (12/11/2022), yang digelar di Gedung Wanita, Jalan Baharudin Yusuf Tembilahan.

Kegiatan ini digelar dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) sekaligus sebagai upaya percepatan penurunan stunting juga di susun rencana aksi Nasional melalui pendekatan keluarga berisiko stunting. 

Kabid BKKBN DP2KBP3A Inhil, H. Azril menyampaikan pertemuan ini adalah salah satu wahana evaluasi dan pemantauan penyelenggaraan program bangga kencana dan penurunan angka stunting pada semester pertama tahun 2022.

“Rekonsiliasi stunting bertujuan untuk mendapatkan gambaran percepatan penurunan angka stunting di Kabupaten Inhil,” jelasnya.

H. Azril menambahkan, kegiatan ini bertujuan memperkuat komitmen lintas sektor dalam penurunan stunting di Inhil.

 

 

 

 

 

image
Redaksi

Berbagi informasi Tlp/WA 082389169933 Email: redaksiporospro@gmail.com Pengutipan Berita dan Foto harap cantumkan porospro.com sebagai sumber tanpa penyingkatan


Tulis Komentar