Kapolres Bengkalis Hadiri Penyerahan Penghargaan Kapolda Riau Kepada Forkopimda dan Masyarakat

Kapolres Bengkalis Hadiri Penyerahan Penghargaan Kapolda Riau Kepada Forkopimda dan Masyarakat

Porospro.com, - Kapolres Bengkalis AKBP Indra Wijatmiko SIK, hadiri acara penghargaan Kapolda Riau kepada Forkopimda dan elemen masyarakat, di Mapolda Riau, Kota Pekanbaru, Kamis (29/12/2022).

Kegiatan penyerahan penghargaan ini dipimpin langsung oleh Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Riau Irjen Pol Muhammad Iqbal. Dalam acara itu Kapolda memberikan penghargaan kepada Forkopimda dan elemen masyarakat dalam memajukan organisasi Polri dan mendukung keberhasilan tugas kepolisian di wilayah hukum Polda Riau.

Dalam acara itu, Kapolda Riau M Iqbal memberikan penghargaan kepada Pemerintah Kabupaten Bengkalis yang diterima langsung oleh Bupati Kasmarni. Dimana Bengkalis menjadi satu-satunya kabupaten di Riau yang menerima penghargaan dari Kapolda Riau.

"Sebagai kabupaten terbaik, Bengkalis patut berbangga atas prestasi yang diraih dibawah kepemimpinan Bupati Kasmarni dan Wakil Bupati Bagus Santoso," ujar Kapolda Riau M Iqbal.

Sementara itu, Bupati Bengkalis Kasmarni, yang menerima penghargaan tersebut, sangat berterimakasih kepada Kapolda Riau. Dengan penghargaan ini, semoga Bengkalis bebas dari Narkoba.

Orang nomor satu di Negeri Junjungan yakni Bupati Bengkalis Kasmarni, juga meminta Kapolda untuk terus memantau perkembangan Kamtibmas di wilayah Kabupaten Bengkalis terlebih dalam penyalahgunaan Narkoba. 

Selain kabupaten terbaik, dalam kesempatan itu Kapolda Riau turut memberikan penghargaan kepada Forkopimda Riau, Kakanwil, Tokoh Agama, PJU Polda Riau terbaik, Kapolres terbaik, Dandim terbaik, Bhabinkamtibmas terbaik, Babinsa terbaik serta wartawan teraktif se-Riau.

Bersamaan dengan pemberian penghargaan tersebut, turut dilakukan pemusnahan ganja dan miras, pegelaran alat khusus (Alsus) kepolisian dari berbagai satker, serta pemeberian kendaraan operasional polisi.

Sementara itu, Kapolres Bengkalis AKBP Indra Wijatmiko SIK juga mengucapkan selamat kepada Kabupaten Bengkalis yang menerima penghargaan dari Kapolda Riau.

"Selamat kepada Kabupaten Bengkalis yang berhasil mendapatkan penghargaan dari Kapolda Riau. Semoga prestasi ini dapat dipertahankan dan ditingkatkan lagi," kata Kapolres Bengkalis.

Menurutnya, ini sebuah prestasi yang harus dipertahankan dan ditingkatkan oleh Pemerintah Kabupaten Bengkalis. "Ini menjadi tantangan bagi Pemerintah Bengkalis agar penghargaan ini tetap diterima di tahun berikutnya," ucapnya.

image
Redaksi

Berbagi informasi Tlp/WA 082389169933 Email: redaksiporospro@gmail.com Pengutipan Berita dan Foto harap cantumkan porospro.com sebagai sumber tanpa penyingkatan


Tulis Komentar