Porospro.com - Danramil 06/Merbau Kodim 0303/Bengkalis Kapten Arh Efri Hardin Nasution, S.Sos pimpin apel kesiapsiagaan kebakaran hutan dan lahan di Kantor Camat Tasik Putri Puyu Kabupaten Kepulauan Meranti
Selain Danramil 06/Merbau, tampak hadir Sekcam tasik Putri puyu, Kapolsek Merbau, Perwakilan BPD kabupaten, Para kasu dan staf Kecamatan Tasik Putri Puyu, Kadea se kecamatan Tasik Putri Puyu, Para Perwakilan PT. RAPP dan MPA Kec. Tasik Putri Puyu.
Dengan jumlah personel 1 Regu TNI, 1 Regu Polri, 1 Regu Satpol PP dan 1 Regu Pemadam Kebakaran.
Di sela apel kesiapsiagaan, Danramil 06/Merbau Kodim 0303/Bengklis Kapten Arh Efri Hardin Nasution, S.Sos mengatakan apel tersebut sebagai langkah awal mengantisipasi terjadinya karhutla.
Mengingat kondisi cuaca di Kepulauan Meranti saat ini sudah memasuki musim panas, semua pihak harus siap siaga.
"Kami terus mengingatkan masyarakat untuk tidak membakar lahan. Dan tidak membuka lahan dengan cara di bakar. Terlebih cuaca panas seperti ini sangat rentan terjadinya karhutla,” ujarnya.
Tulis Komentar