Pelaksanaan Pengecekan Kesehatan Hewan Ternak Oleh Serda Andri Widodo

Pelaksanaan Pengecekan Kesehatan Hewan Ternak Oleh Serda Andri Widodo

Porospro.com - Pada hari Kamis, 24 Agustus 2023, Babinsa dari Koramil-01/Dumai, Kodim 0320/Dumai, Serda Andri Widodo, melaksanakan kegiatan sosialisasi pencegahan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK). Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan kandang dan mencegah penyebaran penyakit pada ternak. Sosialisasi dilakukan di peternakan yang ada di Jalan Arus, milik Pian, Kelurahan Bukit Datuk, Kecamatan Dumai Selatan.

Dalam kesempatan ini, Serda Andri Widodo memberikan informasi kepada masyarakat tentang penyakit mulut dan kuku pada ternak serta langkah-langkah pencegahan yang dapat diambil. Ia juga mengingatkan betapa pentingnya menjaga kebersihan kandang sebagai langkah awal dalam mencegah penyebaran penyakit dan menjaga kesehatan ternak.

"Melalui sosialisasi ini, masyarakat diberikan pemahaman tentang dampak negatif dari PMK terhadap produktivitas ternak dan ekonomi peternak. Langkah-langkah sederhana seperti menjaga kebersihan kandang, memberikan makanan yang baik, dan merawat kesehatan ternak secara rutin dapat membantu mencegah penyebaran penyakit," Ujarnya.

Serda Andri Widodo mengingatkan bahwa PMK dapat mengakibatkan kerugian ekonomi yang signifikan bagi peternak. Oleh karena itu, tindakan preventif dan perawatan yang baik terhadap ternak sangat penting untuk menjaga keberlangsungan usaha peternakan.

Kegiatan sosialisasi ini juga merupakan bentuk peran Babinsa dalam mendukung pembangunan pertanian dan peternakan yang berkelanjutan. Dengan memberikan pemahaman kepada masyarakat, diharapkan pengetahuan tentang pencegahan PMK dapat diterapkan dalam praktik sehari-hari peternak.

Serda Andri Widodo berharap bahwa sosialisasi ini akan memberikan dampak positif bagi masyarakat peternak di Kelurahan Bukit Datuk. Dengan menerapkan langkah-langkah pencegahan yang benar, diharapkan ternak dapat tetap sehat dan produktif, serta mengurangi risiko penyebaran penyakit yang dapat merugikan peternak dan masyarakat sekitar.

image
Redaksi

Berbagi informasi Tlp/WA 082389169933 Email: redaksiporospro@gmail.com Pengutipan Berita dan Foto harap cantumkan porospro.com sebagai sumber tanpa penyingkatan


Tulis Komentar