Serda Syahrul Gelar Komsos di Kampung Pancasila Teluk Belitung

Serda Syahrul Gelar Komsos di Kampung Pancasila Teluk Belitung

Porospro.com - Serda Syahrul, anggota Koramil 06/Merbau, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama warga usai gotong royong di Kampung Pancasila, Kelurahan Teluk Belitung, Kecamatan Merbau, Kabupaten Kepulauan Meranti. 

Dalam kesempatan tersebut, ia tampak akrab bercengkrama dengan warga setempat sebagai bagian dari upaya mempererat hubungan TNI dan masyarakat.

"Keberadaan Kampung Pancasila ini sangat penting untuk mempersatukan seluruh komponen bangsa yang ada di wilayah ini," ujar Serda Syahrul. "Tujuannya agar tercipta kehidupan yang rukun dan harmonis di tengah masyarakat, meskipun berbeda suku, ras, dan agama."

Ia menegaskan bahwa nilai-nilai luhur Pancasila harus terus ditanamkan dalam kehidupan sehari-hari warga. 

"Dengan Kampung Pancasila ini, kita berharap masyarakat Kelurahan Teluk Belitung tetap menjaga keharmonisan dan kerukunan hidup bermasyarakat yang selama ini telah terjalin dengan baik," lanjutnya.

Serda Syahrul juga mengingatkan warga agar tetap waspada terhadap upaya-upaya adu domba yang dapat memecah belah persatuan. 

"Jangan mudah terprovokasi oleh pihak-pihak tidak bertanggung jawab yang ingin memecah belah persatuan dan kesatuan serta keutuhan NKRI,” tegasnya.

Menurutnya, kegiatan seperti komsos dan gotong royong merupakan sarana efektif untuk mempererat kebersamaan antar warga. 

"Kegiatan ini bukan hanya sebagai rutinitas, tetapi juga sebagai bentuk kebersamaan dalam menjaga semangat persatuan di tengah keberagaman," katanya.

Ia juga mengapresiasi respons positif dari warga setempat terhadap keberadaan Kampung Pancasila.

“Di Kampung Pancasila Kelurahan Teluk Belitung ini sangat majemuk masyarakatnya dan terdiri dari berbagai suku dan agama, kehidupan masyarakat sangat rukun dan harmonis antarwarga,” tutup Serda Syahrul.

image
Redaksi

Berbagi informasi Tlp/WA 082389169933 Email: redaksiporospro@gmail.com Pengutipan Berita dan Foto harap cantumkan porospro.com sebagai sumber tanpa penyingkatan


Tulis Komentar