Sering Memakai Masker, Ini Tiga Cara Mencegah Jerawat

Sering Memakai Masker, Ini Tiga Cara Mencegah Jerawat

Porospro.com - Masker sering disebut bisa mencegah virus Corona COVID-19, karena itu masker kini jadi salah satu barang yang paling dibutuhkan di tengah pandemi. Namun, bagi sebagian orang terlalu lama memakai masker bisa jadi penyebab timbulnya jerawat.

Penelitian yang diterbitkan Journal of American Academy of Dermatology mengatakan setidaknya ada 83 persen pekerja kesehatan di Hubei, China, menderita masalah kulit pada wajah.

Dermatologis di Manhattan, Amerika Serikat dr Whitney Bowe mengatakan masker bisa memperburuk masalah pada wajah yang sebenarnya sudah ada sebelumnya.

Untuk mencegah jerawat karena terlalu sering memakai masker, berikut rangkuman detikcom dari berbagai sumber:

1. Hindari penggunaan makeup

Jika memungkinkan, hindari dulu pemakaian makeup saat memakai masker. Cukup gunakan tabir surya dan pelembab kulit

Jika wajah kamu berkeringat saat memakai masker, dokter kulit di New York, Shari Marchibein. menyarankan untuk membersihkannya dengan micellar water atau cairan pembersih wajah.

2. Pilih bahan masker

Dermatologis menyarankan agar menggunakan masker kain yang 100 persen terbuat dari katun. Pilihan ini menjadi penting karena memberikan kesempatan untuk kulit bernapas.

Jika udara panas, maka masker harus sering diganti agar tetap menjadi bersih.

"Kamu harus memperlakukan masker seperti pakaian dalam, dan sering-sering mencucinya," ujar dr Candrice Heath, asisten profesor dermatologi di Sekolah Kedokteran Lewis Katz di Universitas Temple.

"Anda tidak ingin semua minyak, keringat, dan kotoran itu tetap ada di sana dan kemudian Anda mengenakan kembali ke wajah Anda terus-menerus," pungkasnya.

3. Kurangi rutinitas perawatan kulit

Sebagian orang terlalu banyak menggunakan produk kecantikan, karena itu pertimbangkan kembali untuk rutin memakai skin care ketika kamu rutin pula menggunakan masker. Cukup pakai pembersih wajah non-sabun yang lembut dan pelembab ringan yang tidak memiliki wangi.

"Lebih sedikit bahan lebih baik daripada lebih banyak," saran Dr S Tyler Hollmig, direktur bedah dermatologis di Dell Medical School di University of Texas.

Memakai pelembap berfungsi ganda. Selain melembabkan kulit, pelembab juga bisa melindunginya dari gesekan masker saat dipakai.

 

Sumber: detik.com

image
Redaksi

Berbagi informasi Tlp/WA 082389169933 Email: redaksiporospro@gmail.com Pengutipan Berita dan Foto harap cantumkan porospro.com sebagai sumber tanpa penyingkatan


Tulis Komentar