Disdagtri Inhil Upayakan Ketersediaan Stok Kebutuhan Pokok Akan Selalu Tercukupi

Disdagtri Inhil Upayakan Ketersediaan Stok Kebutuhan Pokok Akan Selalu Tercukupi

Porospro.com - Ketersediaan stok barang kebutuhan pokok di Kabupaten Indragiri Hilir cukup tersedia terutama beras yang di pasok oleh Bulog Cabang Tembilahan dan Distributor.

Hal ini disampaikan Kepala Disdagtri Kabupaten Inhil, Dhoan Dwi Anggara melalui Kabid Perdagangan, Hj Salbiah di ruang kerjanya, Jalan Veteran, Tembilahan, beberapa waktu lalu.

"Untuk ketersediaan kebutuhan bahan pokok insyaallah terpenuhi untuk 3 bulan kedepan," katanya.

Ketersediaan stok barang kebutuhan pokok meliputi:
1.Beras (613,0 Ton)
2.Gula Pasir (30,6 Ton)
3.Minyak Goreng (24,441,0 liter)
4.Telur Ayam (37,0 Ton)
5.Tepung (65,0 Ton)
6.Bawang Merah (6,5 Ton)
7.Bawang Putih (5,5 Ton). (Advertorial)

image
Redaksi

Berbagi informasi Tlp/WA 082389169933 Email: [email protected] Pengutipan Berita dan Foto harap cantumkan porospro.com sebagai sumber tanpa penyingkatan


Tulis Komentar