Porospro.com, - PALEMBANG -, Ketua Pengurus Wilayah (PW) Ikatan Wartawan Online (IWO) Sumatera Selatan (Sumsel) Efran mengatakan PW IWO Sumsel akan menjadi tuan rumah penyelengaraan Musyawarah Besar (Mubes) II IWO 2023 Palembang.
Efran menyebut, berdasarkan SK Nomor: : 012/SKep/PP-IWO/VI/2023, Pengurus Pusat (PP) IWO memutuskan menunjuk PW IWO Sumsel sebagai penyelenggara Mubes II IWO 2023 di Kota Palembang.
“SK sudah diserahkan langsung kepada saya oleh Ketua Umum PP IWO saat pelantikan tadi,” kata Efran kepada sejumlah awak media setelah Pelantikan PW IWO Sumsel Masa Bhakti 2022 – 2027 di Graha Bina Praja Pemprov Sumsel, Selasa (04/07/23).
Efran mengatakan pasca Mubeswil I IWO Sumsel pihaknya telah menyampaikan surat kesedian menjadi tuan rumah pelaksanaan Mubes II IWO 2023.
Menurut Efran, dengan fasilitas yang ada di Kota Palembang dan dukungan dari semua pihak, dirinya meyakini bahwa PW IWO Sumsel mampu menyukseskan penyelenggaraan Mubes II IWO 2023.
“Pasca pemilihan Ketua IWO Sumsel saya langsung berkoordinasi dengan semua pihak meminta dukungan untuk pelaksanaan Mubes IWO di Palembang. Dari dasar itulah saya berani menyampaikan kesanggupan untuk menggelar Mubes IWO,” terang Efran.
Efran mengungkapkan Gubernur Sumatera Selatan akan mendukung penuh pelaksanaan Mubes II IWO 2023 di Palembang. Selain itu, kata Efran, setelah berdiskusi dengan Ketua Umum IWO bersama Gubernur Sumatera Selatan, pihaknya bersepakat Mubes IWO akan dilaksanakan pada September 2023.
“Pasca pelantikan tadi saya dan Ketum berbicara dengan Pak Herman Deru membahas permohonan dukungan dari Pemprov Sumsel,” ungkap Efran.
Kendati demikian, Efran mengatakan IWO Sumsel tidak bisa berdiri sendiri dalam pelaksanaan Mubes IWO. Dia menuturkan pihaknya sangat mengaharapkan dukungan penuh dari Pengurus Pusat IWO, Pengurus Wilayah IWO, Pengurus Daerah IWO yang ada diseluruh Indonesia.
Efran menyatakan pihaknya akan memberikan fasilitas konsumsi dan penginapan kepada seluruh peserta Mubes IWO dari seluruh Indonesia.
“Kami akan memberikan fasilitas untuk enam orang dari setiap pengurus IWO di Indonesia, baik itu pengurus pusat, pengurus wilayah dan pengurus daerah,” ujar Efran.
Untuk itu, Efran berharap fasilitas yang diberikan kepada seluruh peserta untuk memotivasi partisipasi kehadiran peserta Mubes, dan ujar Efran sebagai wujud bahwa pihaknya siap melaksanakan Mubes IWO.
Sementara, Ketua Umum IWO Jodi Yudhono mengatakan sebagai upaya menyukseskan Mubes II IWO di Kota Palembang PP IWO telah menyampaikan surat permohonan dukungan kepada Gubernur Sumatera Selatan.
“Untuk mendukung pelaksanaan Mubes IWO di Palembang kami melalui IWO Sumsel sudah menyampaikan surat kepada Gubernur Sumsel,” kata Jodi saat dihubungi, Rabu (05/07/23).
Jodi mengharapkan dengan IWO Sumsel ditunjuk sebagai penyelenggara Mubes II IWO 2023 di Palembang dapat menghasilkan keputusan – keputusan yang membuat IWO lebih berjaya dimasa mendatang.
Laporan : Rilis Resmi IWO Sumsel
Tulis Komentar