Porospro.com, - Indragiri Hilir - Pembukaan Musyawarah Daerah (Musyda) Muhammadiyah terpadu Kabupaten Indragiri Hilir yang bertempat di Gedung Engku Kelana Tembilahan, Sabtu (22/7/2023) malam berlangsung semarak.
Hadir langsung dalam kesempatan tersebut Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Riau, DR. H. Hendri Sayuti, M.Ag beserta jajaran pengurus lainnya, unsur Forkopimda Inhil, beberapa kepala OPD, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Inhil beserta jajaran, Ketua MUI Inhil, perwakilan organisasi Islam, serta organisasi wanita yang ada di Inhil dan undangan lainnya.
Kegiatan Musyda Muhammadiyah terpadu Kabupaten Inhil yang berlangsung selama 2 hari yaitu Tanggal 21-22 Juli 2023 itu nantinya akan dilanjutkan di Komplek Perguruan Muhammadiyah Jalan Pendidikan Tembilahan.
Dalam sambutannya Dr H. Hendri Sayuti M.Ag menyampaikan bahwa Musyda yang dilaksanakan di Kabupaten Inhil ini merupakan Musyda ke 11 dari 12 kabupaten kota yang ada di Riau.
"Semoga Musyda ini akan melahirkan produk dan keputusan yang terbaik. Muhammadiyah tentu tidak akan pernah berhenti untuk berbuat mencerahkan bangsa dan negara termasuk di Kabupaten Inhil," ungkap Ketua PWM Riau.
Ditambahkannya bahwa organisasi Muhammadiyah pada era abad kedua berdirinya ini tidak hanya sudah berkontribusi kepada negara Republik Indonesia akan tetapi sudah jauh ke mancanegara.
"Spirit Muhammadiyah harus mampu dijadikan sebagai gerakan bersama sehingga PDM Inhil juga harus terus memotivasi diri dengan gerakan Muhammadiyah yang semakin maju," tambah Dr Hendri Sayuti.
Bupati Indragiri Hilir yang diwakili oleh Asisten III Setda Kabupaten Inhil, H. Fajar Husein yang membacakan sambutan tertulis Bupati Inhil mengatakan, atas nama Pemerintah Indragiri Hilir mengucapkan selamat atas terselenggaranya Musyda Muhammadiyah Terpadu ini.
“Saya berharap melalui Musyda ini akan menghasilkan komitmen dalam upaya lebih meningkatkan dan memantapkan kualitas serta keberadaan organisasi Muhammadiyah secara prima, sehingga dapat berperan sebagai salah satu elemen kekuatan pembangunan di Inhil,” ujar Bupati Inhil.
Pada akhir pembukaan Musyda ini juga diisi dengan penampilan pencak silat dari Perguruan Tapak Suci Putera Muhammadiyah serta penampilan puisi dan tarian dari pelajar Muhammadiyah Tembilahan.
Sementara itu, H. Suyoto, S.Pd selaku Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Inhil terpilih dalam pidatonya meminta kepada seluruh anggota Pimpinan Daerah Muhammadiyah terpilih dapat bekerjasama sesuai bidangnya nanti.
"Kita akan menunggu SK terbit, setelah terbit baru kemudian akan menentukan seluruh pengurus hingga majelisnya. Terima kasih telah mengikuti kegiatan Musyda hingga akhir, terima kasih kepada Panpel Musyda, maaf atas segala kekurangan kami dalam melaksanakan tugas, mari kita melakukan gerak bersama di Persyarikatan ini," harap H. Suyoto.
Senada juga dengan Beti Hasniati, S.Pd.SD., M.Pd selaku Ketua Pimpinan Daerah Aisyiyah Inhil terpilih yang berharap agar semua pengurus dan anggota dapat mendukung bersama setiap program yang akan dilaksanakan.
"Semoga kita bisa membawa Organisasi Aisyiyah lebih baik kedepannya, kita bergerak bersama, mari kita berbenah dan bersinar. Ayo kita aktifkan kegiatan yang ada, lakukan pengajian-pengajian, kita punya sumber daya untuk itu," pungkas Beti Hasniati.
Berikut ini nama-nama Pimpinan Daerah yang terpilih dalam Musyda Terpadu Muhammadiyah:
1. PD Muhammadiyah Inhil :
Ketua : H. Suyoto, S. Pd
Sekretaris : Drs. Karnedi, M. Pd
2. PD Aisyiyah Inhil :
Ketua: Beti Hasniati, S.Pd.SD., M.Pd
Sekretaris : Marziana, S.H.I
3. PD Nasyiatul Aisyiyah Inhil :
Ketua : Lailawati, S.Pd.I
Sekretaris : Siti Nurbaya, S.Pd
4. PD Tapak Suci Muhammadiyah Inhil :
Ketua : Riyanto Musri MH
Sekretaris : Armin Sanor, S.Pd
Tulis Komentar