Pondok Modern Al-Imtinan Putri Gelar Perpisahan Santri Akhir

Pondok Modern Al-Imtinan Putri Gelar Perpisahan Santri Akhir

Porospro.com - Pondok Modern Al-Imtinan Putri (PMIP) menggelar perpisahan (Haflatut-Takhrij/Eminent Generation) sebanyak 41 santri kelas VI, Ahad (23/2/2025) di kawasan PMIP, Jalan Provinsi Parit 2, Tembilahan Hulu.

Pimpinan Pondok Modern Al-Imtinan Putri, Al-Ustadz H. Muhammad Yusuf, Lc, M.S.I dalam sambutannya memberikan semangat kepada para santri yang mengikuti Haflatut-Takhrij angkatan ke-5.

"Kalian akan benebar dan berbagi kebaikan. Mudah-mudahan, semakin banyak tamatan-tamatan pesantren, baik dari Al-Imtinan maupun dari lembaga-lembaga yang lain, kampung kita, negara kita semakin makmur, dan semakin baik," katanya.

Sementara itu, Direktur KMI Pondok Modern Al-Imtinan Putri, Al-Ustadzah Hj. Kuni Khairunnisa, Lc, M.S.I menjelaskan, dari 41 santri ini tersebar dari berbagai daerah asal. Paling banyak dari Tembilahan Kota dan Tembilahan Hulu.

Hj. Kuni mengaku sangat bersyukur, karena para santri ini dapat menyelesaikan pendidikan di Pondok Modern Al-Imtinan Putri sesuai yang diharapkan.

"Para alumni kita sudah banyak yang berjuang di tengah masyarakat dengan segala kemampuan yang dimiliki. Mereka tersebar di berbagai bidang," terangnya.

Tidak hanya itu, lanjutnya, para alumni ini, banyak diantaranya yang melanjutkan pendidikan lebih tinggi lagi di berbagai perguruan tinggi, seperti di luar negeri, akademi militer/kepolisian, kebidanan, dan lain sebagainya.

"Kepada anak-anakku, jangan lupa menyiapkan bekal, termasuk pengembangan dan pendalaman ilmu, keterampilan dan pengalaman yang anakku peroleh di pondok, yang lebih banyak berfungsi sebagai kunci dan modal awal. Apalagi menghadapi ummat yang besar dan terus bergerak maju ini," pesannya kepada para santri akhir tersebut.

Sekedar untuk diketahui, acara pagi itu berlangsung khidmat yang dihadiri para guru Pondok Modern Al-Imtinan Putri serta para wali santri dan para santriwati Pondok Modern Al-Imtinan Putri. red

image
Redaksi

Berbagi informasi Tlp/WA 082389169933 Email: [email protected] Pengutipan Berita dan Foto harap cantumkan porospro.com sebagai sumber tanpa penyingkatan


Tulis Komentar