Porospro.com - Babinsa Koramil 01/Dumai, Serda Priyo Sudarmo, melaksanakan sosialisasi Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) di RT 01 milik Mantri, Kelurahan Bagan Keladi, Kecamatan Dumai Barat, (14/1).
Dalam sosialisasi tersebut, Serda Priyo Sudarmo menyampaikan bahwa PMK merupakan penyakit hewan menular yang menyerang hewan berkuku genap seperti sapi, kerbau, kambing, domba, dan babi. Penyakit ini dapat menyebabkan hewan ternak menjadi sakit, lemah, dan bahkan mati.
"PMK merupakan penyakit yang sangat berbahaya bagi hewan ternak. Oleh karena itu, kita harus bersama-sama mencegah penyebaran penyakit ini," kata Serda Priyo Sudarmo.
Serda Priyo Sudarmo juga memberikan beberapa tips untuk mencegah penyebaran PMK, yaitu, Menjaga kebersihan kandang dan lingkungan sekitar, Melakukan vaksinasi PMK secara rutin, Melakukan pemeriksaan kesehatan hewan ternak secara berkala dan Membatasi mobilitas hewan ternak
Dalam kesempatan tersebut, Serda Priyo Sudarmo juga mengingatkan kepada Mantri agar menjaga kebersihan kandang dan ternaknya agar terhindar dari PMK.
"Kandang harus selalu dibersihkan dan disterilkan secara rutin. Ternak juga harus diberi makanan dan minuman yang berkualitas," ujar Serda Priyo Sudarmo.
Mantri mengapresiasi upaya Babinsa dalam memberikan sosialisasi PMK. Ia juga berkomitmen untuk menjaga kebersihan kandang dan ternaknya agar terhindar dari PMK.
"Kami akan mengikuti semua anjuran yang diberikan oleh Babinsa," kata Mantri.
Tulis Komentar