Porospro.com - Dalam rangka peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke 52 Tahun 2024, PKK Labuhanbatu menggelar lomba Parade Medley Nusantara dan lomba Penyuluhan, di Aula Kantor PKK Labuhanbatu, Jalan W.R. Supratman, Kecamatan Rantau Utara. Selasa (4/6/2024).
Pelaksana Tugas (Plt) Ketua PKK Labuhanbatu Ny. Hj. Siti Adar Sarimpunan mengatakan perlombaan yang kita laksanakan pada hari ini adalah untuk memeriahkan dan rasa syukur kita dalam memperingati hari kesatuan gerak PKK, haruslah selalu menimbulkan gelora, yakin membawa semangat baru dan energi baru pada setiap gerakan langkah dan kridanya gerakan PKK.
“Semangat yang menggelora itu senantiasa harus menjadi energi untuk bergerak bersama, mensukseskan program - program pemerintah,” katanya.
Ny. Hj. Siti Adar Sarimpunan menerangkan tema hari kesatuan gerak PKK ke 52 Tahun 2024 ini adalah ““Bergerak Bersama PKK, Mewujudkan Keluarga Sejahtera Menuju Indonesia Maju”.
“Artinya bergerak bersama mengandung makna keserempakan gerak kader PKK bekerja sama dengan berbagai pemangku kepentingan untuk mewujudkan kesejahteraan keluarga Indonesia,” terangnya.
Ia berharap agar kita sebagai keluarga besar gerakan PKK, tetap berpegangan pada prinsip dan semangat pengabdian kita selaku kader, yang senantiasa bersikap rendah hati namun tidak rendah diri. Karena randah hati adalah landasan yang kokoh dari semua kebijakan.
“Oleh karena itu, gelorakanlah terus semangat kebersamaan membangun bangsa ini melalui keluarga dan lingkungan kita, agar para kader menjadi kreatif dan inovatif,” harapnya.
Lebih lanjut, Ia pun mengatakan kepada kader PKK terus menjaga kekompakan dan kerjasama, jaga profesionalitas, peningkatan sumber daya manusia (SDM), Loyalitas kepada organisasi dan pimpinan dan terakhir menjalin kerja sama dengan berbagai pihak.
Mengakhiri sambutanya, Ny. Hj. Siti Adar Sarimpunan mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi tingginya kepada seluruh kader tim penggerak PKK Desa dan Kelurahan, Kecamatan dan Kabupaten. Semoga lomba ini bermanfaat bagi kita semua.
Ketua panitia Eva Herlina menyampaikan bahwasanya jumlah peserta yang mengikuti lomba pada peringatan HKG ini berjumlah 130 orang, dari sembilan kecamatan yang ada di Kabupaten Labuhanbatu.
Adapun pemenang pada lomba peringatan HKG ke 52 Tahun 2024 adalah sebagai berikut. Lomba parade medley Juara 1. Kecamatan Rantau Utara, Juara 2. Kecamatan Rantau Selatan, Juara 3. Kecamatan Panai Hilir, Juara 4. Kecamatan Bilah Hulu.
Dan untuk lomba Penyuluhan, Juara 1. Kecamatan Bilah Hilir, Juara 2. Kecamatan Rantau Selatan Juara 3. Kecamatan Rantau Utara Juara 4. Kecamatan Bilah Hulu.(Jr)
Tulis Komentar