Porospro.com - Dalam rangka menyukseskan program pemerintah Indonesia khususnya pemerintah kabupaten Indragiri Hilir terhindar dari Covid-19 dan mewujudkan ASN beserta seluruh Pegawai Dinas Pemadam kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Inhil yang Sehat dan Produktif, diadakan vaksinasi Covid-19 tahap ketiga di lingkungan kantor Dinas pemadam kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Inhil di Jl SKB Tembilahan Kamis (27/01/2022) pagi.
Vaksinasi tahap ketiga yang dilaksanakan di Aula Medis Dinas Pemadam kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Inhil di ikuti oleh para pejabat, ASN, dan Non ASN lingkungan DPKP Inhil.
Dalam kegiatan tersebut, Dinas Pemadam Kebakaran Dan Penyelamatan Kabupaten Inhil bekerja sama dengan UPT Gajah Mada Tembilahan melakukan suntik vaksin booster jenis Pfizer yang akan diberikan kepada ASN dan Honorer yang bekerja di lingkungan Dinas Pemadam kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Inhil.
Kepala Dinas Pemadam kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Inhil Drs,H.Eddiwan Shasby,MM mengatakan" Dalam Rangka Mendukung program pemerintah untuk mencegah tertular nya penyakit Covid 19
Alhamdulillah pagi ini tanggal 27 Januari 2022 Dinas Pemadam kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Inhil melakukan suntik vaksin booster jenis Pfizer Tahap ke-3.
Saya selaku kepala DPKP Inhil Drs,H.Eddiwan Shasby MM orang yang pertama di Dinas DPKP Inhil menerima suntikan vaksinasi booster jenis Pfizer
Melakukan vaksinasi ini adalah salah satu tugas dinas Pemadam Kebakaran Dan Penyelamatan Kabupaten Inhil terkait pelayanan kepada masyarakat.
Sebanyak 51 Orang Dari pegawai ASN dan Non ASN Damkar yang ikut serta melaksanakan vaksinasi ini dan ada beberapa orang yang mendapat rekomendasi surat dari dokter, Terima kasih kepada UPT Gajah Mada Yang telah bekerja sama dengan kami melakukan vaksinasi ini pencegahan Covid 19 Dapat berjalan dengan baik
Lebih lanjut Kepala Dinas Pemadam kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Inhil Drs,H.Eddiwan Shasby,MM mengatakan pemberian vaksin booster ini Dalam rangka untuk meningkatkan imunitas tubuh, serta diharapkan kepada ASN dan Honorer yang akan divaksin agar tidak takut karena vaksinasi ini sangat penting untuk didapatkan. Dan meskipun sudah mendapatkan vaksin didalam menjalankan kegiatan sehari-hari baik itu di kantor dan di kantor harus tetap menerapkan protokol kesehatan," tegas kepala Dinas Pemadam kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Inhil
Saat di wawancarai Dr,Ice UPT Puskesmas gajah Mada mengatakan hari ini kami melakukan vaksinasi Tahap ke-3 Booster jenis Pfizer di kantor Dinas pemadam kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Inhil di jalan SKB Tembilahan
Sebelumnya tanggal 08 dan 18 Maret 2021 kami melakukan vaksinasi Tahap pertama dan Tahap ke 2 Dikantor dinas pemadam kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Inhil
Semoga dengan ada nya vaksinasi ini kita dapat bekerja dengan normal kembali "ungkap Dr Ice
Pelayanan Kebakaran Dan Penyelamatan Kabupaten Inhil Gratis!!
0768 244 88. (Mediapustindamkar)
Tulis Komentar