Jelang Ramadhan, Kadis DPKP Inhil: Hati-hati Gunakan Listrik dan Jauhi Anak dari Titik Api

Jelang Ramadhan, Kadis DPKP Inhil: Hati-hati Gunakan Listrik dan Jauhi Anak dari Titik Api
Kepala DPKP Inhil, Eddiwan Shasby

Porospro.com - Tak sampai 1 bulan lagi, umat muslim di dunia akan melaksanakan ibadah bulan suci ramadhan pada tanggal 13 April 2021. 

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) Eddiwan Shasby menghimbau masyarakat Kota Tembilahan dan di Kecamatan agar tetap waspada menggunakan listrik dirumah. 

Eddiwan mengatakan pasca kebakaran Kamis malam 18 Maret 2021 kemarin di Jalan Sederhana, satu unit ruko ludes dilalap si jago merah. Maka dari itu, dia meminta warga selalu waspada. 

"Arti waspda itu, pastikan sebelum meninggalkan rumah listrik dirumah sudah padam semua. Dan jauhi anak-anak kita dari jangkauan api yang bisa menimbulkan gejolak kebakaran," ujar Kepala Dinas, Sabtu (20/3/2021).

Kebakaran di Jalan Sederhana tersebut, tambah Eddi, pihaknya menurunkan armada 3 Mobil pemadam dibantu motor Viar lima roda, relawan kebakaran dari PSMTI dan Relawan Pemadam Jalan Pintu Air. 

"Untuk personil, kami mengerahkan puluhan, dibantu juga dari relawan, TNI/Polri dan masyarakat tempatan disana. Tidak ada korban jiwa. Alhamdulillah, api dapat dipadamkan kurang lebih 40 menit kemudian," paparnya. 

Terakhir, Eddiwan mengucapkan terima kasih kepada seluruh personil DPKP (Damkar), BPBD Inhil, TNI/Polri, Relawan dan masyarakat yang telah bahu-membahu memadamkan titik kebakaran. 

"Mari kita jaga kekompakan, dan personil DPKP Inhil tetap semangat dalam menjalankan tugas sosial ini. Yang paling utama, keselamatan bersama harus kita nomor satukan," pungkasnya. (Adv)

image
Redaksi

Berbagi informasi Tlp/WA 082389169933 Email: redaksiporospro@gmail.com Pengutipan Berita dan Foto harap cantumkan porospro.com sebagai sumber tanpa penyingkatan


Tulis Komentar