Porospro.com - Kodim 0320/Dumai melalui Pesonilnya laksanakan Aksi Sosial Donor Darah dalam Rangka Hari Bhayangkara Ke-76 Tahun 2022 bertempat di Aula Mapolres Dumai Jln.Sultan Syarif Kasim Kel.Buluh Kasap Kec.Dumai Timur (7/6).
Kegiatan Bhakti Sosial donor darah yang dilaksanakan oleh Personil Staf dan Babinsa jajararan Kodim 0320/Dumai merupakan sebagai Momentum untuk mewujudkan Kepedulian TNI dalam berbagi dan membantu sesama Khususnya bagi Masyarakat yang sangat membutuhkan.
Kegiatan Donor Darah yang dilakukan ini, Tetap memperhatikan Protokol kesehatan yang telah diterapkan pemerintah di tengah masih suasana pandemi Corona Covid-19, Seperti sebelum masuk ruangan peserta Donor Darah mencuci tangan di air mengalir dengan menggunakan sabun anti Septik, Pemeriksaan suhu badan, menjaga jarak anggota yang akan mendonorkan darahnya dan tidak berkerumunan Serta mengatur waktu Masuk keruangan donor secara bergantian.
Peltu Cecep Komara Staf Kapoktuud Kodim 0320/Dumai salah satu yang ikut dalam pelaksanaan kegiatan Donor Darah ini menjelaskan bahwa, kegiatan Donor darah yang di selenggarakan dalam Rangka Hari Bhayangkara Ke-76 sekaligus bertujuan untuk membantu PMI Kota Dumai dalam menyediakan Stok Darah imbas dari kebijakan Sosial Distancing Stok Darah di PMI mulai menipis, Sementara di sisi lain, kebutuhan Masyarakat akan darah masih cukup tinggi.
“Oleh karena itu, kegiatan ini penting dilaksanakan untuk membantu PMI," Ujarnya.
Sementara itu Pihak PMI Kota Dumai sangat berterima Kasih kepada Kodim 0320/Dumai melalui Jajaran Kodim 0320/Dumai yang telah mendonorkan darah disaat PMI kesulitan mencari Pendonor.
Tulis Komentar